3 Asuransi Jiwa Konvensional Terbaik dan Terpercaya




Asuransi jiwa konvensional semakin diminati oleh masyarakat. Hal itu dikarenakan masyarakat semakin sadar jika sewaktu-waktu risiko tersebut bisa datang kepada mereka tanpa diminta. Tidak hanya asuransi jiwa berbasis konvensional saja yang banyak dicari oleh masyarakat, namun juga yang berbasis syariah. Meskipun persentase kepemilikan asuransi jiwa ini lebih kecil dibandingkan dengan asuransi jenis lainnya namun dari tahun ke tahun persentase kepemilikan asuransi jiwa mulai meningkat. Bagi Anda yang tertarik untuk mengikuti asuransi jiwa berbasis konvensional Anda harus memilih perusahaan asuransi yang terbaik. Berikut ini adalah daftar perusahaan yang memiliki asuransi jiwa konvensional terbaik:

Allianz

Allianz adalah salah satu asuransi terbesar di Indonesia yang mulai didirikan di Indonesia sejak tahun 1981 namun Allianz baru membuka bisnis dalam asuransi jiwa pada tahun 1996 bersama dengan asuransi kesehatan dan juga dana pensiun. Kini asuransi ini memiliki banyak kantor cabang dan sudah memiliki kantor pemasaran 53 kota. Selain itu Allianz juga memiliki mitra dengan perbankan dan juga memiliki mitra lainnya sehingga membuat perusahaan asuransi ini semakin kuat di Indonesia.

AIA Financial

Salah satu asuransi jiwa konvensional terbaik selanjutnya adalah AIA Financial. Asuransi ini merupakan salah satu asuransi terkemuka yang ada di Indonesia dan kelebihannya adalah diawasi langsung oleh OJK. Sebelum berubah nama menjadi AIA Financial, perusahaan ini memiliki nama PT AIG Life dan berubah nama sejak tahun 2009.

AXA Mandiri

Perusahaan asuransi jiwa konvensional terbaik selanjutnya adalah AXA Mandiri hal itu dikarenakan bisnis asuransinya sudah didirikan sejak lama yaitu sejak tahun 2004. Barulah setelah tahun 2011 AXA Mandiri mengembangkan di bisnis yang lainnya yaitu asuransi umum. Karena sudah lama membangun bisnis dalam asuransi jiwa maka AXA Mandiri ini memiliki produk asuransi jiwa terbaik sehingga cocok untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang membutuhkan perlindungan jiwa.

Untuk bisa mendapatkan manfaat asuransi jiwa yang terbaik Anda pun harus memilih perusahaan asuransi yang terbaik dan terpercaya. Tujuannya adalah agar Anda tidak mengalami kerugian. Jika Anda mengikuti asuransi jiwa di perusahaan yang belum ternama dan belum memiliki jaringan yang kuat perusahaan tersebut rentan mengalami gulung tikar. Berbeda dengan perusahaan asuransi jiwa konvensional terbaik dan terpercaya, sebab mereka sudah memiliki jaringan yang kuat sehingga tidak akan mudah bangkrut atau gulung tikar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Catatan: Hanya anggota dari blog ini yang dapat mengirim komentar.

Percetakan Indonesia: Meningkatkan Kualitas dan Kepercayaan Pelanggan

Percetakan Indonesia merupakan industri yang cukup penting bagi perkembangan bisnis dan ekonomi di Indonesia. Seiring dengan perkembangan te...